Minggu, 17 November 2013

Perjalanan Tim Futsal Tarakanita1



1.Charitas Friendly Match
Berhenti di babak awal atas SMP Pangudi Luhur dengan skor 10-2,disitu Tim baru saja terbentuk dan mengalami banyak perubahan diantaranya permainan baru dan juga pelatih baru,Bpk Vian menggantikan Bpk.Agus

Carter (13) , Gerardo (Kuning)
2.Tarsat Cup XI
TC yang sudah bergulir,kini tiba saatnya Tim futsal beraksi di kandang sendiri,tim terbagi atas 2 tim yang sudah dibagi rata. Tim B gagal di babak awal setelah takluk adu penalty atas SMP Charitas yang bermain imbang 3-3 di waktu normal.
Sementara Tim A yang berhasil melaju ke Babak 2,setelah di Babak awal membalas kekalahan atas Pangudi Luhur di pertandingan yang seru 6-4. Tapi sayang harus gugur di Babak 2 melalui koin tos atas Tarlim

3.Tartig Cup 5
Mulai ada peningkatan dari hasil sebelumnya,Tim Tarsat berhasil melaju ke semi-final atau 4 besar setelah menaklukan lawan-lawannya,namun apa dikata. SMP 66 Grogol lebih tangguh sehingga Tarsat harus puas di babak perebutan tempat ke 3,namun takluk juga dari SMP 16 Grogol,Tarakanita1 mendapat penghargaan sebagai kontestan 4 besar.

4.Tarlim Cup XIV
Tarsat menang di Babak awal atas Tarlim B dengan skor 8-4,Pertarungan agak berjalan sengit terutama menghadapi tim tuan rumah,selanjutnya Tarsat bertemu dengan tim kuat Tartig di semi-final,yang menjadi Runner-Up di Tarsat Cup & Juara di Tartig Cup. Tarsat kalah dengan skor 5-2. dan harus kembali puas di perebutan juara ke 3. Tarsat menjadi juara 3 setelah mengalahkan Tarakanita Pluit dengan skor 5-3,sebelumnya Tarsat lebih dulu tertinggal 3-1 namun di sisa waktu yang ada berusaha membalikan keadaan. Sisi positifnya Tarsat berhasil masuk ke 4 besar lagi.

5.SPLASH IV
Bisa dibilang ini prestasi terbaik Tarsat tahun ini,bisa dibilang baik karena baru sekitar 3 bulan bersama pelatih dan kondisi baru Tarsat bsia menjadi runner-up di SPLASH,kompetisi yang diadakan oleh SMP Theresia Jakarta. Bahkan lawan-lawan nya pun terbilang tim-tim elit. Berawal dari babak grup. ada 15 peserta sehingga terbagi menjadi 4 grup,3 grup berisi 4 tim dan 1 lainnya hanya 3 tim.

With Tim Basket Putri yang jadi Campeon SPLASH
Tarsat masuk ke grup D bersama, SMP Canisius & SMP Theresia,tim tuan rumah. beruntung sekali karena Tarakanita1 berada di grup terakhir yang hanya ada 3 Tim. di pertandingan awal Tarsat mengalahkan Canisius dengan skor 5-4. dan di pertandingan selanjutnya mengalahkan tuan rumah dengan skor 7-2. Hanya diambil juara grup dan langsung menuju semi final. di Semi-Final terjadi Derby Tarakanita antara Tarsat dengan Tarakanita 4. di waktu normal Tarsat bermain imbang 1-1 atas Tar4. Namun sayang,pemain belakang tidak melihat pergerakan pemain Tar4 sehingga Tarsat tertinggal 2-1.

Hanya 3 menit Extra Time 2 tersisa,Tarsat lantas hanya melakukan shooting-shooting jarak jauh karena rapatnya pertahanan Tar4 yang hanya menjaga kedudukan 2-1,namun Bola tetaplah bundar di 2 menit terakhir Tarsat bisa membalikkan keadaan menjadi 3-2 dan berhak lolos ke FINAL.

di Final Tarsat bertemu dengan SMP Santa Maria,kejar-kejaran skor terjadi,permainan fantastis ditunjukkan oleh kedua tim,namu Tarsat harus mengakui keunggulan SMP SanMar dengan skor 5-4.

DAFTAR PEMAIN :
GK - Gerardo Gusti - 17
GK - Evan Sava - 9
DEF - Carter Manalu - 13
DEF - Gabriel Bryan - 10
DEF - Devito Sibarani - 8
DEF - Josua Nugraha - 4
DEF - Teo Cristofan - 29
DEF - Gunawarman Pandjaitan - 19
MFD - Niko Damianus - 21
MFD - Jason Martinus - 69
MFD - Gabriel Gusti - 30
MFD - Kalvin Anelka - 16
MFD - Baia Andika - 7 (Top Skor Tarlim Cup)
FWD - Hosea Krisna - 6 (Top Skor Tartig Cup)
FWD - Daniel Jersh - 12
FWD - Che Reyhan - 14

Tidak ada komentar:

Posting Komentar